Ketua Mengundurkan Diri, Semar Gunungkidul Segera Musda

197

GUNUNGKIDUL-Pasca pengunduran diri Lurah Ngloro, Kapanewon Saptosari, Kabupaten Gunungkidul, Heri Yulianto selaku Ketua Umum (Ketum) Paguyuban Lurah dan Pamong Kalurahan, Semar Kabupaten Gunungkidul akan segera menyelenggarakan Musyawarah Daerah (Musda) untuk memilih pucuk pimpinan organisasi.

Widodo Lurah Gari, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunungkidul yang didaulat menjadi Ketua Pelaksana Musda Semar menyampaikan, berdasar rapat pleno pengurus pada bulan Mei 2023 lalu, mengisyaratkan setelah Ketum mengundurkan diri maka perlu diadakan Musda.

Baca Juga  Dudung: Era Prabowo, Momentum Kebangkitan Ekonomi Menuju Indonesia Emas 2045

“Secara kebetulan saat ini sudah masuk waktunya Musda dan disepakati pengurus pada rapat pleno, Senin, 31 Juli 2023 besok Musda akan kita laksanakan,” jelas Widodo, Jumat (28/07/2023) siang.

Mendasar pada AD/ART organisasi, Widodo berujar, peserta Musda terdiri satu orang perwakilan penggurus Semar tingkat kapanewon dan sepuluh pengurus perwakilan paguyuban perangkat dan staf setingkat kabupaten.

“Poin agenda nanti pertanggungjawaban pengurus Semar sebelumnya, program kerja dan pemilihan Ketum Semar masa bakti 2023-2028,” ungkap Lurah Gari.

Baca Juga  Awas..Uang Palsu Merebak di Bantul

Disinggung mengenai kiprah Semar dalam menanggapi isu-isu nasional seperti halnya penambahan masa jabatan Lurah/Kepala Desa 9 tahun serta penggunaan seragam Korpri bagi Pamong Kalurahan, Widodo secara diplomatis menyampaikan nanti Ketum terpilih yang pas berstatement.

Terpisah salah satu pengurus Semar, Wardoyo Lurah Selang, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunungkidul menyampaikan, salah satu kandidat yang digadang sebagai pengganti Heri Yulianto adalah Suhadi, Lurah Pacarejo, Kapanewon Semanu, Kabupaten Gunungkidul.

Baca Juga  Polresta Sleman Tanam Jagung 1,6 Hektare

“Namun demikian kita lihat nanti siapa yang akan diputuskan sebagai Ketum Semar bardasar hasil pemilihan dari perwakilan 18 Kapanewon,” ungkap Wardoyo.

Lurah Selang menambahkan, ke depan diharapkan pengurus baru Semar dapat bekerja dengan baik, mampu menjadi penggerak organisasi dalam menampung aspirasi anggota dan membawa kemajuan Pamong.

(Agus SW)